Ketua Komite Nominasi & Remunerasi
Masa Jabatan: 31 Maret 2023 - Sekarang
Warga negara Indonesia, berdomisili di Jakarta. Menjabat sebagai Ketua Komite Audit berdasarkan Surat Keputusan Dewan Komisaris No. 002/SK/Dekom-HUMI/III/2023 tanggal 31 Maret 2023.
Menempuh pendidikan sebagai Sarjana Ekonomi jurusan Manajemen Keuangan pada tahun 1984 di Universitas Indonesia. Kemudian melanjutkan pendidikan S2 jurusan Manajemen Keuangan di STEI tahun 1988 dan pada tahun 1994 mengambil pendidikan magister manajemen di Universitas Padjajaran.
Sebelumnya menjabat posisi Direktur Dana Pensiun di Bank Mandiri 1999 - 2002 kemudian sebagai Kepala Department Bank Mandiri sejak 2002 - 2009. Bergabung dengan PT Humpuss Intermoda Transportasi Tbk sejak tahun 2012 sebagai Kepala Internal Audit dan Sekretaris Perusahaan.
Tidak memiliki hubungan afiliasi dengan anggota Direksi dan anggota Dewan Komisaris lainnya serta Pemegang Saham.
Anggota Komite Nominasi & Remunerasi
Masa Jabatan: 31 Maret 2023 - Sekarang
2023 berdasarkan SK Dewan Komisaris No.001/SK/Dekom-HUMI/III/2023.
Bergabung dengan Perseroan sejak tahun 2004.
Menyelesaikan pendidikan S1 Sastra Inggris dari Universitas Pertiwi Jakarta (2004).
Anggota Komite Nominasi & Remunerasi
Masa Jabatan: 31 Maret 2023 - Sekarang
Berkewarganegaraan Indonesia, berdomisili di Jakarta. Menjabat sebagai Anggota Komite Nominasi dan Remunerasi sejak 31 Maret 2023 berdasarkan Surat Keputusan Dewan Komisaris No. 002/SK/Dekom-HUMI/III/2023.
Menempuh pendidikan program S1 di FMIPA/Statistika Institut Pertanian Bogor (IPB), program S2 (MBA) bidang Management and Finance di Erasmus University Rotterdam dan University of Pennsylvania (Philadelphia, AS), serta program S3 (Doctoral Program) bidang Corporate Finance di University of Pittsburgh, AS.
Berbagai jabatan penting pernah disandangnya, yaitu Dekan IPMI International Business School, Dekan UPH Business School, Direktur Program Pasca Sarjana UPH, Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Multimedia Nusantara, Direktur Program MM Keuangan Universitas Bina Nusantara. Selain itu, Komisaris Independen dan Ketua Komite Pemantau Risiko Bank Niaga, Konsultan Senior McKinsey & Co Indonesia, Senior Counselor, Vriens & Partner. Sebelumnya juga pernah menjabat sebagai Komisaris Independen di PT Humpuss Intermoda Transportasi Tbk. pada tahun 2013 - 2018.
Tidak memiliki hubungan afiliasi dengan anggota Direksi dan anggota Dewan Komisaris lainnya serta Pemegang Saham.
Piagam Komite Nominasi dan Remunerasi merupakan pedoman yang mengatur peran, tanggung jawab, dan kewajiban Komite Nominasi dan Remunerasi dalam menjalankan fungsi pengawasan dan penjaminan kualitas proses nominasi dan remunerasi perusahaan. Melalui piagam ini, Komite Nominasi dan Remunerasi berkomitmen untuk menjalankan tugasnya dengan penuh independensi, profesionalisme, dan objektivitas guna memastikan terlaksananya prinsip-prinsip Tata Kelola Perusahaan yang Baik (GCG) serta terwujudnya sistem remunerasi yang adil dan transparan secara berkelanjutan.
No | Nama Dokumen | Tanggal | Aksi |
---|---|---|---|
Data tidak tersedia |